Tuesday, April 23, 2013

Short-Cut Keyboard pada Photoshop


Photoshop adalah program pengolah gambar yang paling populer di seluruh dunia,tersedia pada 2 sistem operasi yang paling banyak digunakan pula yaitu windows dan mac. Bagi mereka yang mengaku seorang desain grafis atau fotografer pasti punya program ini, tetapi tahukah temen-temen bahwa selain memiliki keunggulan dalam mengolah foto, di photoshop disediakan berbagai macam shortcut yang dapat memudahkan kita dalam mengerjakan pekerjaan. Sebagai contoh ketika temen-temen mau memotong gambar maka tahap yang harus temen-temen lakukan adalah memilih tool “rectangular marquee tool”, kemudian menyeleksinya dan memilih menu “image > crop”, jika temen-temen memakai shortcut keyboard, untuk memilih “rectangular marquee tool” cukup menekan keyboard “M”, kemudian pilih area yang mau di crop, selanjutnya tekan secara bertahap pada keyboard “alt + I + p”, maka crop Anda sudah jadi. Contoh nyata lainnya adalah ketika temen-temen harus menggunakan berbagai macam tool, jika tanpa shortcut bisa jadi temen-temen akan direpotkan karena tidak focus pada objek yang temen-temen kerjakan, namun dengan adanya bantuan shortcut mudah-mudahan dapat meringankan pekerjaan kita. Secara Default Photoshop memberikan shortcut untuk memudahkan kita dalam mengolah data seperti dibawah ini:
ukuran besar klik disini













Jika temen-temen merasa kurang nyaman dengan ShortCut asli Photoshop,temen-temen bisa meng-editnya kok,membuat ShortCut sendiri agar kita merasa nyaman dalam mengolah gambar dengan cara pilih menu Edit > Keyboard Shortcuts… atau Alt+Shift+Ctrl+K.
Saya hanya manusia biasa yang mempunyai batas dalam berfikir,tulisan ini saya adopsi dari Ilmukomputer.com . Semoga bermanfaat bagi temen-temen yang ingin mendalami ilmu Photoshop.
Satu hal yang saya dapat ketika saya belajar Photoshop yaitu Photoshop tidak akan pernah habis walaupun kita merasa sudah sangat menguasainya.
Semoga tulisan saya yang singkat ini dapat bermanfaat bagi temen-temen,dan saya minta maaf jika terjadi kesalahan karena saya juga baru belajar. Manusia itu tidak luput dari kesalahan dan saya disini Hanya Ingin Berbagi. ;-)
==================================================================
Adapted : http://irfanhandi.wordpress.com

0 comments:

Post a Comment

| Guru Madrasah Blog © 2013. All Rights Reserved | Template Style by My Blogger Tricks .com | Edited by Abdul Hanan | Back To Top |